Jumat, 10 Agustus 2012


Pada tanggal 5 Agustus 2012 Kelatnas Indonesia Perisai Diri Ranting Candipuro mengadakan acara bagi-bagi ta'jil secara gratis kepada masyarakat disekitar tempat latihan. Acara tersebut dilanjutkan dengan buka bersama di tempat latihan (rumah Bpk. Santoso Ngesti Tunggal). Acara tersebut bertujuan untuk memperkenalkan kepada masyarakat bahwa Kelatnas Indonesia Perisai Diri tidak hanya berlatih silat saja, namun juga ada interaksi dengan masyarakat dengan demikian masyarakat menjadi tahu bahwa di Kelatnas Indonesia Perisasi Diri rasa Kekeluargaan sangat diutamakan. Sebab opini masyarakat saat ini tentang beladiri itu identik dengan kekerasan/tawuran/perkelahian, kami dari keluarga silat nasional indonesia Perisai Diri ingin menghapus anggapan-anggapan negatif tersebut melalui kegiatan-kegiatan amal dan bakti sosial.